RESES TAUFIKKURRAHMAN, DRAINASE DAN PJU BAKAL JADI PRIORITAS PERJUANGAN

0 0
Read Time:44 Second


Banjarbaru, BeritaBanjarbaru.com – Anggota DPRD Kota Banjarbaru, Taufikkurrahman menilai, pembangunan infrastruktur seperti drainase dan jalan, masih menjadi masalah umum pada warga.

Hal tersebut dikatakannya, Jumat (24/11/2023), usai menggelar reses titik kelimanya di Jalan Sukamara Komplek Al Maidah Kelurahan Landasan Ulin Utara Banjarbaru.

Kata Taufik, masalah drainase bakal menjadi prioritas untuk diperjuangkan kedepannya. Karena menurutnya, dampak akibat tidak adanya drainase dapat membuat permukiman warga banjir.

“Drainase sangat penting untuk mengurangi potensi terjadinya banjir di permukiman warga,” ujarnya.

Selain drainase, lanjut Taufik, penerangan jalan umum (PJU) juga sangat penting untuk keamanan warga saat berkendara.

“Jika jalanan terang maka keamanan warga saat berkendara cukup terjamin. Jadi drainase dan JPU akan kami prioritaskan terlebih dulu,” katanya.

Masih kata Taufik, semua program tersebut akan dimasukan di tahun 2025. Mengingat APBD murni 2024 sudah selesai.

“Meskipun kedepannya saya masih menjabat atau tidak, program tersebut akan tetap berjalan,” ucapnya.
(Randi, red)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *