EMI KEMBALI KUNJUNGI RUMAH DISABILITAS
Banjarbaru, BeritaBanjarbaru.com – Anggota Komisi III DPRD Kota Banjarbaru yang juga politisi perempuan Partai Amanat Nasional (PAN) Emi Lasari mengunjungi Komplek Disabilitas Indah Banjarbaru di Jalan Trikora, Jumat (7/5/2021). Mengendarai motor trail, Emi tiba di lokasi membawa serta bingkisan paket sembako yang diperuntukkan bagi warga komplek yang dihuni para penyandang Disabilitas Netra.
Diwawancarai BeritaBanjarbaru.com, Emi mengatakan kedatangan dirinya sekaligus menggali informasi, kemampuan dan keterampilan, serta melihat langsung kondisi di lapangan.
“Alhamdulillah masih dapat bersilaturahmi dengan mereka di bulan suci Ramadan. Mereka adalah satu kelompok yang difasilitasi Pemko Banjarbaru sejak tiga tahun lalu hingga sekarang. Saya ingin memastikan fasilitas dan kondisi mereka,” ujar Emi
Menurutnya, dengan meninjau langsung di lapangan, dirinya dapat mengetahui langsung perkembangan mereka semenjak mendapatkan fasilitas dari pemerintah daerah.
Di situasi pandemi Covid-19 yang masih berlangsung, Emi menuturkan mereka menjadi salah satu kelompok yang terdampak. Mengingat keterampilan mereka yang juga bergerak di sektor ekonomi dan jasa.
“Dalam satu bulan tak ada pengunjung untuk dipijat. Nah, ini PR bagi kami agar kemudian membantu bagaimana jasa mereka dapat dipromosikan kembali,” katanya.
Sebagai wakil rakyat, Emi akan mengupayakan kerjasama dengan beberapa provider yang menyediakan layanan. Misalnya Go-Massage dengan Ojek Online.
“Hingga kini fasilitas yang disediakan Pemko Banjarbaru sejak tiga lalu masih berlangsung. Mereka difasilitasi rumah, listrik dan air ledeng gratis, pelatihan pijat, dan pembuatan telur asin. Banyak catatan yang saya dapatkan langsung di lapangan apa-apa saja yang harus diperjuangkan untuk mereka,” ucap Emi. (Randi/ Rudy Azhary)